Cara Memunculkan Penggaris Ruler di Microsoft Word

Cara Memunculkan Penggaris Ruler di Microsoft Word

Pada saat membuat dokumen pada microsoft word terkadang ada suatu tulisan yang tidak rapi, seperti teks yang tidak sejajar dengan elemen lain disamping, diatas atau dibawahnya, kalau saya biasanya menggunakan penggaris / ruler yang sudah disediakan microsoft word untuk merapikannya (letak penggaris / ruler tersebut ada diatas dokumen yang kita edit).

Terkadang penggaris atau ruler bawaan dari microsoft office ini tiba-tiba hilang, salah satu hal konyol yang menyebabkan itu terjadi adalah karena salah klik oleh kita sendiri sehingga menghilangkannya, dan baru tersadar bahwa penggarisnya hilang saat kita ingin menggunakannya.

Bagi sobat yang mengalaminya tidak perlu khawatir karena sobat tidak sendirian, karena saya dan jutaan pengguna microsoft word lainnya mungkin mengalami hal yang sama, dan diartikel ini tidak kebetulan saya akan membantu sobat dengan membagikan tutorial bagaimana cara mengembalikan penggaris / ruler microsoft word yang hilang, tidak usah berlama-lama silahkan sobat ikuti saja langkah-langkahnya dibawah ini (btw pada tutorial ini saya menggunakan ms word 2016). 
  1. Caranya mudah sekali, bahkan cuman 1 langkah saja. Silahkan sobat kunjungi tab view dibagian atas microsoft word, lalu cari tulisan Ruler dan silahkan centang, perhatikan apakah penggaris / ruler nya sudah muncul !? jika sudah berarti tutorial ini juga sudah selesai. Untuk petunjuk lebih jelasnya silahkan lihat pada gambar dibawah ini.

    Cara Memunculkan Penggaris Ruler di Microsoft Word

    Namun daripada artikel ini terlalu pendek saya ingin berbagi lagi nih tentang sesuatu yang masih terkait dengan ruler ini, yaitu tentang bagaimana menampilkan penggaris / ruler disamping dokumen (vertical ruler) dan bagaimana mengubah satuan ukuran penggaris / ruler nya. Jika sobat tertarik silahkan lanjutkan membaca artikel ini.

  2. Pertama klik tab File seperti yang ditunjuk panah merah pada gambar dibawah ini.

    Cara Memunculkan Penggaris Ruler di Microsoft Word

  3. Setelah itu klik menu Options dibagian bawah.

    Cara Memunculkan Penggaris Ruler di Microsoft Word

  4. Setelah Options di klik maka akan terbuka jendela baru, silahkan klik menu Advanced > Display, disana terdapat tulisan.

    Show measurements in unit of yang bertujuan untuk mengubah satuan ukurannya, untuk apa saja satuan ukuran yang tersedia sobat bisa lihat pada gambar dibawah ini. dan

    Show vertical ruler in Print Layout view yang jika dicentang bertujuan untuk menampilkan penggaris / ruler di sisi kiri dokumen, jika sobat ingin menampilkan penggaris / ruler nya disisi kanan silahkan centang juga menu dibawahnya.

    Cara Memunculkan Penggaris Ruler di Microsoft Word
Oke saya rasa tutorialnya sudah cukup, semoga sobat mengerti ya langkah-langkah yang sudah saya jelaskan diatas, jika belum paham silahkan lihat gambarnya juga karena ada bagian-bagian penting yang sudah saya beri tanda panah. Itu saja yang ingin saya sampaikan tentang bagaimana memunculkan penggaris / ruler di microsoft word. Sampai jumpa di artikel yang lain. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah sesuai dengan isi artikel, no iklan.